SURABAYA: Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional, 22 Oktober, sejumlah kader partai Nasdem menggelar happening art dengan membagikan bendera merah putih di kawasan traffic light jalan Gubeng Pojok Surabaya.
Dengan menggunakan sarung dan berpeci atau busana ala santri, sejumlah kader dan pengurus Partai Nasdem membentangkan spanduk bertuliskan Selamat Hari Santri.
Selain itu juga membagikan bendera merah putih kepada pengguna jalan yang tengah berhenti saat lampu merah di kawasan tersebut.
BACA: Nasdem Jatim Gelar Aneka Lomba Hari Santri, Mulai Menulis Hingga TikTokan!
Wakil Ketua Bidang Pemilih Pemula dan Millennial DPW Partai Nasdem Jawa Timur, Thoriq Majiddanor mengatakan kegiatan ini digelar secara serentak oleh kader dan pengurus partai nasdem di 38 kota/kabupaten di Jawa Timur.
"Diharapkan kegiatan ini bisa memberikan contoh kepada masyarakat dan para santri dalam merayakan peringatan hari santri dengan penuh ke-ikhlasan dan hati yang bersih dalam mencintai dan membela tanah air, " ujarnya.
(TOM)