TUBAN: Puluhan warga miskin di Kabupaten Tuban, Jawa Timur menggeruduk Kantor Dinas Sosial. Penyebanya,, sudah tujuh bulan berlangsung mereka tak menerima bantuan pangan non tunai (BPNT).
Puluhan warga yang berstatus keluarga penerima manfaat (KPM) dari program Kementerian Sosial ini berasal dari Desa, Ngrayung, Kecamatan Plumpang, Kabupaten Tuban.
"Kami ingin menayakan kenapa bantuan tidak kita terima selama tujuh bulan, bulan mulai Maret dampai dengan bulan September. Padahal sampai saat ini kami masih terdafatar KPM, " ujar Pasri, salah satu warga.
BACA: Tak Punya KTP Surabaya Tapi Ingin Vaksin, Daftar di Unesa!
Sebelum mendatangi Kantor Dinas Sosial mereka telah mengadu kepada pihak desa maupun petugas pendamping bantuan sosial pangan atau tenaga kesejahteraan sosial kecamatan. Namun pengaduannya tak mendapatkan jawaban yang jelas.
Menanggapi kejadian tersebut, Bupati Tuban, Aditya Halindra Faridzky menjelaskan penyebab dari bantuan yang belum diterima warha karena kesalahan petugas pendamping dalam menginput data identitas warga penerima KPM.
"Kami telah telusuri, ternyata kesalah input. Untuk itu kepada petugas pendamping,kita meminta untuk lebih meningkatkan fungsinya, " ujarnya.
(TOM)