JAKARTA : Kabar mengejutkan datang dari mobil listrik Tesla. Rilis mobil truk pickup Tesla Cybertruck dilaporkan ditunda hingga tahun depan. Kabar ini membuat kecewa konsumen yang telah melakukan pra-pemesanan. Dilansir dari Carscoops, Kamis 29 Juli 2021, kondisi tersebut terjadi karena keterbatasan bahan sel baterai dan gangguan rantai pasokan chip global.
"Kami telah menggeser peluncuran program semi truk ke 2022,” kata Tesla dalam pernyataannya.
Perusahaan menyebutkan Cybertruck akan masuk produksi setelah mereka membangun Model Y di pabrik baru Austin. "Di jalur untuk membangun kendaraan Model Y pertama kami di Berlin dan Austin pada 2021. Tetapi itu mungkin akan terjadi akhir tahun ini mengingat Agustus sudah dekat," ujar perusahaan AS tersebut
BACA JUGA : Clubhouse Jual 3,8 Miliar Nomor Pelanggan, Begini Faktanya
Sementara CEO Tesla Elon Musk membuat komentar mengambang. "Cybertruck dan Semi dapat menskalakan volume untuk pengiriman ke pelanggan, tapi kami harus menyelesaikan kekurangan chip dengan bekerja sama pemasok," katanya.
Dia menjelaskan Semi dan Cybertruck memerlukan kapasitas sel baterai yang besar. "Kami harus memastikan memiliki kapasitas sel untuk kedua kendaraan tersebut atau itu tidak ada gunanya," ujar Musk.
Dia menambahkan, perusahaan sedang memantau peningkatan ketersediaan sel tahun depan, sehingga dapat mengatasi masalah ini.
(ADI)