Makin Kuat, 4 Parpol Deklarasi Dukung Teno-Hasjim di Pilkada Kota Pasuruan

Ratusan kader Nasdem dan PDI Perjuangan hadir dalam deklarasi dukungan pasangan calon walikota dan wakil walikota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo-Hasjim Asjari. (foto/metrotv) Ratusan kader Nasdem dan PDI Perjuangan hadir dalam deklarasi dukungan pasangan calon walikota dan wakil walikota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo-Hasjim Asjari. (foto/metrotv)

PASURUAN: Deklarasi dukungan kepada pasangan Raharto Teno Prasetyo - Hasjim Asjari  sebagai bakal calon walikota dan wakil walikota Pasuruan digelar empat partai politik, Senin 24 Agustus 2020.

Empat partai politik itu adalah Nasdem, PDI Perjuangan, Hanura dan Gerindra.  Rencananya, duet pasangan Ketua DPC PDI Perjuangan dan Ketua DPD Partai Nasdem Kota Pasuruan ini  akan mendaftar ke KPU Kota Pasuruan pada 4 September 2020.

Acara deklarasi Paslon Teno-Hasjim ini  dihadiri ratusan kader dari partai pengusung. Selain itu juga tampak anggota DPR RI Fraksi Nasdem, Hasan Aminudin dan Aminurokhnan serta sejumlah perwakilan pengurus DPW Nasdem Jawa Timur,  Hanura,  PDI  dan Gerindra.  

Bakal calon walikota Pasuruan, Raharto Teno Prasetyo  mengatakan bergabungnya partai Gerindra pada saat acara deklarasi  semakin memantapkan diri dan menambah semangat untuk bertarung dalam Pilkada Kota Pasuruan 9 Desember mendatang.

“Bergabungnya Gerindra dalam deklarasi ini tentu menambah semangat kita. Selain itu kami masih membuka kesempatan bagi partai politik yang hingga saat ini masih belum menentukan dukungan, baik partai politik di parlemen maupun non parlemen, “ ujarnya.

Bergabungnya partai Gerindra membuat pasangan Teno-Hasjim telah memiliki kekuatan 9 kursi  dari 30 kursi di DPRD Kota Pasuruan.  Terdiri dari 2 kursi  PDI Perjuangan, Nasdem (1 kursi),  Hanura (3 kursi)  dan Gerindra (3 kursi)

Sementara itu 21 kursi lainnya,  masih belum menentukan pilihan. Yakni PKB  (8 kursi),  Golkar (7 kursi), PKS (3 kursi), PAN  (2 kursi) dan PPP (1 kursi).  


(TOM)

Berita Terkait