BLITAR: Sebanyak 14 ekor kambing siap dijadikan hewan kurban milik warga Desa Ngreco, Kecamatan Selorjo, Kabupaten Blitar Jawa Timur raib dicuri maling. Akibat kejadian itu, korban mengalami kerugian hingga Rp 41 juta.
Kesedihan terlihat jelas dari raut Anang Ngudi Kristiono setelah tahu 14 ekor kambing miliknya hilang dari kandang. Anang terkejut saat mengetahui kandang kambingya telah berantakan.
"Ada 14 ekor kambing yang hilang. Semuanya telah siap dijadikan hewan kurban di hari raya Idul Adha ini, " keluh Anang.
BACA: Aksi Komplotan Emak-emak Pencuri Terekam CCTV
Sementara Kapolsek Selorejo, AKP Eko Sudjoko mengaku telah menerima laporan adanya pencurian kambing milik warga Selorjo. Saat ini kasus tersebut sudah dilakukan penyelidikan.
"Kita masih lakukan pendalaman. Kami juga harapkan masyarakat lebih waspada dengan aksi pencurian yang menyasar hewan ternak yang bakal dijadikan hewan kurban, " pesannya.
(TOM)