Clicks: Seorang pengendara motor, Samsul Arifin, 54, disiram bensin lalu dibakar oleh orang tak dikenal. Kejadian nahas yang menimpa Samsul terjadi di depan Polsek Sawahan, Jalan Tidar, Surabaya, Jawa Timur, pada Minggu, 14 Februari 2021. Korban mengalami luka bakar di sekujur tubuh dan telah dilarikan ke rumah sakit.
"Iya benar, kejadiannya tadi siang sekitar pukul 10.00 WIB," kata Kanit Reskrim Polsek Sawahan, Iptu Ristitanto, Minggu, 14 Februari 2021, seperti dilansi dari Medcom.id.
Tanto, sapaan akrabnya, mengaku mengetahui langsung kejadian nahas tersebut. Semula, kata dia, pria berinisial P, 50, warga Tambak Asri, Kecamatan Krembangan, Surabaya, berlalu-lalang di depan kantor Polsek Sawahan.
"Karena mencurigakan, saya sempat tanya P ada perlu apa mondar-mandir di depan kantor polisi. Ternyata dia (P) malah berjalan ke arah barat sebelah Polsek," ujarnya.
Kebetulan, kata Tanto, di samping kantor Polsek Sawahan terdapat sebuah bengkel yang menjual bensin eceran dan isi angin ban. Secara bersamaan, terdapat seorang pengendara sepeda motor bernama Samsul Arifin, ingin mengisi angin untuk ban motornya di bengkel tersebut.
"Tiba-tiba P mendekat dan langsung mengambil sebotol bensin di bengkel itu, dan menyiramkan ke korban (Samsul) dan melakukan pembakaran. Kemudian pelaku kabur dan terjun ke sungai di wilayah Asemrowo. Di sana pelaku bawa pecahan kaca dan ditodongkan ke lehernya sendiri untuk bunuh diri," terang Tanto.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Tanto mengaku belum mengetahui pasti apa motif pelaku melakukan aksi tersebut. Saat ini, kata Tanto, pelaku telah diamankan untuk dimintai keterangan lebih lanjut.
"Pelaku masih menjalani pemeriksaan," jelas dia.
(SYI)