Ruang Lab SMKN Probolinggo Dibobol Maling, 29 Laptop dan Kamera Senilai Rp197 Juta Raib

Ilustrasi / Medcom.id Ilustrasi / Medcom.id

PROBOLINGGO : Ruang laboratorium IPA milik SMKN Kotaanyar, Probolinggo, dibobol maling. Pelaku berhasil membawa kabur 29 unit laptop, 2 unit komputer serta kamera senilai Rp197 juta. Sekolah panik lantaran alat tersebut akan digunakan untuk persiapan Ujian Kompetensi Keahlian (UKK) sekolah.

Kepala SMKN Kotaanyar, Sahudi, mengatakan, aksi pencurian ini pertama kali diketahui oleh petugas bagian pemegang kunci, Jumat 17 Februari 2023 pagi. Saat itu mereka mendapati gembok pintu laboratorium yang rusak.Mendapati peristiwa pencurian itu, pemegang kunci segera melapor ke bagian salah seorang guru yang sedang berada di lokasi.

Kemudian secara bersama-sama melakukan pengecekan yang selanjutnya melaporkan ke pihak kepolisian setempat. "Mereka kemungkinan masuk melalui pintu utama dengan cara merusak dua gembok yang posisinya atas dan bawah menggunakan gergaji," katanya.

baca juga : 84 Warga Situbondo Dirawat di RS akibat DBD, 1 Balita Meninggal

Tim identifikasi Satreskrim Polres Probolinggo yang datang langsung melakukan (TKP) dan memasang garis polisi. Dari keterangan yang didapat, pelaku sebelum masuk ke ruangan, diduga masih melihat kondisi di dalam ruangan melalui jendela dengan menggunakan kursi.

 


(ADI)

Berita Terkait