GRESIK : Masyarakat Pulau Bawean, Gresik, antusias mengikuti serbuan vaksinasi yang dihelat oleh TNI Angkatan Laut Koarmada II bersama Pemprov Jatim, Kamis 29 Juli 2021. Salah satu warga Bawean, Faisyal Akli mengakui bahwa serbuan vaksin tersebut sangat bermanfaat. Ia merasa ada kepedulian dan perhatian yang sangat besar kepada penduduk yang mendiami pulau-pulau yang jauh dari kota-kota besar itu.
"Terimakasih atas Program Serbuan Vaksianasi covid-19 oleh TNI AL dan Pemprov Jatim di Pulau Bawean," katanya.
Menurutnya, secara keseluruhan Program Vaksinasi ini sangat bermanfaat bagi warga Pulau Bawean. Hanya saja saat ini masyarakat Bawean masih perlu di edukasi lebih massif tentang manfaat vaksin itu sendiri agar tidak termakan oleh hoax. Pangkoarmada II, Laksda TNI Iwan Isnurwanto, mengatakan pelayanan vaksinasi covid-19 bagi masyarakat Bawean ini berlangsung dari pukul 08.00 WIB sampai pukul 15.00 WIB setiap harinya.
Ia menegaskan, Serbuan Vaksinasi di pulau putri itu sebagai bagian dari upaya pemerintah untuk secepatnya menuntaskan persoalan covid-19 di Negara Indonesia. "Perlindungan terhadap ancaman covid-19 bukan hanya hak masyarakat di perkotaan atau pulau-pulau besar. Rakyat di kepulauan memiliki hak yang sama," tegas dia.
Untuk itu, TNI AL dengan sarana angkutan laut yang mampu menjangkau hingga ke pulau-pulau terpencil memberikan kepedulian dan perhatian yang sangat besar kepada penduduk yang mendiami pulau-pulau yang jauh dari kota-kota besar.
BACA JUGA : Serbuan Vaksinasi TNI AL Koarmada Targetkan 25.000 Orang
Laksda TNI Iwan optimis, dengan kekuatan lebih dari 300 orang yang dipimpin oleh Dansatfib Koarmada II, Kol Laut (P) Imam Purwanto, sebagai Dansatgas, menggunakan KRI Makasar-590, program vaksinasi di Pulau Bawean selama 3 hari, mulai 28 hingga 30 Juli 2021 bisa merampungkan target 10.000 orang untuk divaksin selama pelaksanaan.
Untuk menghindari kerumunan berlebihan dan memudahkan mobilitas warga, maka vaksinasi di Pulau Bawean dibagi menjadi 6 Pos/Lokasi, yaitu Pos 1 di Pesanggrahan Kabupaten Kecamatan Sangkapura. Pos 2 di Aula Pesantren Hasan Jufri, Pos 3 di Desa Daun, Pos 4 di Pendopo Kec. Tambak, Pos 5 di Puskesmas Pembantu Desa Teluk Jati Dawang Kecamatan Tambak dan Pos 6 di UPT SDN 361 GRESIK Desa Diponggo Kecamatan Tambak.
Satgas Serbuan Vaksin Koarmada II mentargetkan 500-750 orang per pos per hari. Sedangkan untuk Tenaga Medis, Koarmada II melibatkan sebanyak 150 orang, terdiri dari 20 orang dari Diskes Koarmada II, 100 orang Mahasiswa STIKES Hang Tuah Surabaya dan 30 orang dari Puskesmas Tambak dan Puskesmas Sangkapura.
Selain vaksinasi, kegiatan juga dimanfaatkan untuk sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang covid-19 dan vaksinasi sehingga masyarakat mendapat informasi yang tepat serta tidak termakan hoax yang berkembang dan menyesatkan.
Selain itu, Satgas Vaksinasi Koarmada II juga akan menyalurkan bantuan matkes dari Pemprov Jatim dan Relawan covid-19 kepada masyarakat Pulau Bawean, berupa 2.500 buah APD, 50.000 buah masker, 1.000 buah swab antigen. Kemudian 100 paket sembako, 150 karton air mineral,100 paket susu dan telur, 100 paket susu dan roti dan 150 botol vit C IPI.
(ADI)