Bantai Malaysia, Indonesia Tantang Singapura di Semfinal Piala AFF

Selebrasi Irfan Jaya usai membobol gawang Malaysia (ist) Selebrasi Irfan Jaya usai membobol gawang Malaysia (ist)

SINGAPURA: Timnas Indonesia memastikan satu tiket semifial Piala AFF 2020 setelah mengalahkan Malaysia 4-1 dalam laga pamungkas penyisihan Grup B, di Stadion Nasional Singapura, Minggu 19 Desember 2021.

Indonesia yang butuh hasil imbang untuk lolos semifinal sempat dikejutkan gol cepat Malaysia yang dicetak Raj Kogileswaran lewat tendangan jarak jauh saat laga baru berlangsung 13 menit.

Namun menit ke-36, Indonesia mampu menyamakan kedudukan lewat Irfan Jaya. Dua menit jelang babak pertama usai, Irfan Jaya kembali mencatatkan namanya di papan skor dan membawa Indonesia berbalik unggul 2-1.

Di babak kedua, pasukan Shin Tae-yong mampu menambah dua gol melalui tendangan Arhan Pratama (50') dan sundulan Elkan Baggot (82'). Skor 4-1 bagi Indonesia bertahan hingga laga usai.

BACA: Madura United Ditinggal 3 Pemain

Kemenangan 4-1 atas Malaysia membuat Indonesia lolos ke semifinal dengan predikat juara Grup B dengan poin 10. Sementara Vietnam mendampingi Indonesia di peringkat dua.  Indonesia unggul jumlah gol atas Vietnam yang di laga terakhir menang 4-0 atas Kamboja.

Di semifinal, Evan Dimas dkk akan menghadapi Singapura yang berstatus runner up Grup A. Sedangkan Vietnam akan menantang juara Grup A, Thailand.

Babak semifinal Piala AFF 2020 akan berlangsung dalam dua leg. Leg pertama Indonesia vs Singapura akan berlangsung Rabu (22/12) dan leg kedua berlangsung, Sabtu (25/12).


(TOM)

Berita Terkait