Lucu dan Nekat, Pria di Malang Nekat Bobol ATM Pakai Mesin Las Sendirian

Kondisi ATM yang hendak dibobol oleh KY (Foto / Istimewa) Kondisi ATM yang hendak dibobol oleh KY (Foto / Istimewa)

MALANG : Seorang laki-laki di Malang nekat membobol Anjungan Tunai Mandiri (ATM) milik Bank Mandiri di Kecamatan Pakis, Sabtu dini hari. Aksi pelaku berinisial KY (40) ini tergolong berani, sebab dia beraksi sendirian dengan menggunakan mesin las. Hasilnya, gagal total lantaran mesin las pelaku tak mampu menjebol besi baja ATM.

Kasi Humas Polres Malang, Iptu Achmad Taufik menjelaskan KY menjalankan aksi pembobolan ini tergolong nekat. Ia membawa seperangkat alat pengelasan, termasuk tabung gas yang diangkut ke sebuah mobil minibus Daihatsu Grandmax.

"Sebelum melancarkan aksinya, tersangka terlebih dahulu merusak kamera CCTV dengan cara mengecat menggunakan cat semprot. Hal ini dilakukan agar pembobolan tidak diketahui oleh petugas bank," tuturnya.  

Selanjutnya, KY membongkar bagian bawah mesin ATM menggunakan seperangkat alat pengelasan. Tapi pelaku gagal las yang dipakai tak sanggup menjebol tebalnya plat besi pengaman mesin.

baca juga : Sepanjang 2022, 10 Pekerja Migran Ilegal Asal Blitar Dideportasi

"Petugas keamanan bank melapor sekitar pukul 06.00 WIB, personel Polsek Pakis kemudian segera mendatangi TKP dan melakukan penyelidikan. Kami dengan petugas keamanan bank juga memeriksa rekaman kamera CCTV di sekitar TKP," ujarnya.

Berbekal rekaman CCTV, pelaku ditangkap di rumahnya tanpa perlawanan. Dari tangannya, polisi mengamankan seperangkat peralatan las yang dipakai untuk membobol mesin ATM. Ada pula, cat semprot dan mobil yang digunakan membawa peralatan juga turut disita.

"Tersangka masih dilakukan pendalaman oleh penyidik, terkait kemungkinan melakukan hal yang sama di tempat lain," katanya.


(ADI)

Berita Terkait