Sedang Masak, Adik Kakak Tertimpa Longsor

Tebing longsor menimpa rumah di Dusun Gedok, Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Lumajang. (metrotv) Tebing longsor menimpa rumah di Dusun Gedok, Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Lumajang. (metrotv)

LUMAJANG: Diguyur hujan intensitas tinggi, sebuah tebing setinggi 6 meter di Lumajang, Jawa Timur longsor. Selain merusak bangunan rumah dua orang mengalami luka tertimpa material longsoran.

Rumah Seneti, 50 tahun, di Dusun Gedok, Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Lumajang terlihat rusak parah setelah tertimpa material longsoran tebing.  Bahkan atap dan dinding rumahnya jebol karena banyaknya material tanah yang terbawa longsoran.

Longsor terjadi setelah kawasan tersebut diguyur hujan dengan intensitas tinggi. Banyaknya rembesan air hujan membuat tebing lahan pertanian yang berada tepat di belakang rumah korban labil hingga akhirnya longsor.

BACA:Truk Boks Terbakar Saat Melaju

Nahasnya, pada saat kejadian, kedua anak Seneti, yakni Mistutik, 22 tahun, dan Sarimurni, 16 tahun, tengah memasak. Mistutik mengalami luka bakar dibagian kakinya karena kakinya terkena tungku.

Sementara adiknya yang masih duduk di bangku sekolah dasar mengalami luka di bagian paha kiri karena tertimpa tembok dinding.

"Saat kejadian, dua anak saya sedang berada di dapur. Tiba-tiba ada suara gemuruh dan dinding ambruk tidak sempat lari, " ujar Saneti.

Warga yang mengetahui kejadian itu langsung berusaha menyelamatkan kedua korban. Kini Mistutik masih menjalani perawatan di Puskesmas Senduro. Sementara adiknya tetap masuk sekolah meski mengalami luka di paha.

Kini, korban bersama warga belum berani membersihkan material longsoran. Sebab di kawasan tersebut masih kerap terjadi hujan di pagi dan sore hari yang memungkinkan memicu longsor susulan.

 


(TOM)

Berita Terkait