7 Korban Tewas di Jalur Bromo Rombongan Arisan, Semua Perempuan!

Kondisi  salah satu korban yang terlempar dari pikap setelah menabrak pohon. (metrotv) Kondisi salah satu korban yang terlempar dari pikap setelah menabrak pohon. (metrotv)

MALANG: Sebanyak tujuh orang meninggal dalam kecelakaan tunggal di jalan Raya Wringinanom, Poncokusumo, Kabupaten Malang  dimamkam Rabu malan ini, 26 Mei 2021.  

Korban  meninggal  setelah terlempar dari  mobil  bak terbuka berjenis L-300  (pikap) bernomor polisi N-9610 BD  yang menabrak pohon sekitar pukul 13.30 WIB. 

Dari keterangan saksi mata,  mobil yang membawa 14 penumpang ini melaju kencang dari arah Gunung Bromo  turun ke Tumpang. 

BACA: Ngeri! Pikap Tabrak Pohon di Jalur Bromo, 7 Penumpang Tewas

Sesampainya di lokasi, sopir  Mochamad Asim yang diduga dalam kondisi mengantuk  tidak dapat mengendalikan laju kendaraan di posisi turunan jalan  dan menabrak pohon jowar. 

Akibat tabrakan itu, 11 orang penumpang di atas bak  terlempar ke jalan dan parit. Sementara 3 orang penumpang dan sopir  di depan menghantam kabin dan kaca depan mobil.  

“Empat  orang meninggal dunia di tempat  dan 3 lainnya meninggal dalam perjalanan ke rumah sakit, “ ujar Kapolsek  Poncokusumo, AKP Sumarsono. 

Seluruh korban masih berstatus keluarga besar yang baru saja menghadiri arisan  perkumpulan keluarga di daerah Gubugklakah, Poncokusumo dan berencana pulang ke Ledoksari, Tumpang. 


Berikut Daftar 7 Korban Meninggal: 

1. Sumiati (59 tahun) 
2. Tuni (59 tahun) 
3. Anik Andriyani (56 tahun) 
4. Luluk Hermawati (55 tahun) 
5. Atik Rositah (51 tahun) 
6. Satiyaning (23 tahun)
7. Dahayu Ainun Condro (8 tahun) 


(TOM)

Berita Terkait