4 Pemain Persebaya Dipanggil Shin Tae-yong Perkuat TC Timnas, 2 Mengejutkan!

Pemain Persebaya Arief Satri terpanggil mengikuti TC Timnas Senior (foto/persebaya) Pemain Persebaya Arief Satri terpanggil mengikuti TC Timnas Senior (foto/persebaya)

SURABAYA:  Empat pemain Persebaya dipanggil Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong untuk  pemusatan latihan (TC) Timnas Senior proyeksi Kualifikasi Piala Dunia Qatar 2022. 

Keempat pemain itu  adalah Rachmat Irianto, Arif Satria, Koko Ari Araya dan penjaga gawang Rivky Mokodompit.  Nama pemain Persebaya ini termasuk dalam 29 pemain yang dipanggil Timnas melalu surat PSSI no 1404/AGB/252/VII-2020. 

Dari empat nama ini, masuknya Arief Satria dan Rifky Mokodompit paling  mengejutkan. Sebab, Arief Satria dan Rifky sebelumnya sama sekali belum pernah dipanggil Timnas asuhan Shin Tae-yong. 

Sementara pemanggilan Koko Ari juga cukup mengejutkan, meski Februari lalu juga sudah dipanggil  TC Timnas asuhan Shin Tae-yong. Namun Koko usianya masih muda dan minim jam terbang di Timnas. 

Sedangkan Rachmat Irianto sudah kerap kali menghiasi wajah Timnas baik senior maupun kelompok umur. Putra asisten Pelatih Persebaya, Bejo Sugiantoro dikenal bisa memaikan banyak peran di lini belakang maupun gelandang bertahan. 

Rencananya, empat pemain Persebaya  mereka akan menjalani TC bersama 25 pemain lainnya di Jakarta pada tanggal 23 Juli sampai 8 Agustus 2020 mendatang.


(TOM)

Berita Terkait