Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya membantu pengadaan alat medis canggih baru, di antaranya peralatan medis untuk penanganan kardiovaskular, pembuluh darah, dan jantung. Selain membantu pengadaan alat, Pemkot Surabaya juga mengerahkan tim dokter spesialis untuk melayani pasien.
RSUD dr. Mohamad Soewandhi sudah memiliki tiga unit peralatan medis canggih, yakni Cath Lab, Endovenous Laser Ablation (EVLA), CT Scan, MRI 3 Tesla, dan Pelayanan Terpadu Kanker.
“Alat Cath Lab ini tidak hanya untuk melihat pembuluh darah di jantung, tapi juga bisa untuk menangani varises. Kita juga memiliki dokter spesialis yang luar biasa,” kata Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi, dikutip dari laman resmi Pemkot Surabaya, Senin, 14 Agustus 2023.
RSUD dr. Mohamad Soewandhie melayani baik pasien umum maupun peserta Program Jaminan Kesehatan. Eri mengimbau masyarakat untuk tidak ragu berobat ke RSUD dr. Mohamad Soewandhie karena sudah ditunjang dengan peralatan medis canggih dan tenaga kesehatan yang ahli.
“Maka dari itu, saya berharap kepada Direktur RSUD dr. Soewandhie bisa memberikan pelayanan yang terbaik untuk warga Kota Surabaya. Masyarakat sudah tidak perlu lagi sampai berobat hingga ke luar negeri, karena apa? Alatnya sama, dokternya sama,” lanjutnya.
Sementara itu, Direktur RSUD dr. Mohamad Soewandhie, Billy Daniel Messakh, menyampaikan pihaknya akan terus meningkatkan pelayanan di rumah sakit yang ia kelola. Ia juga menyebut tidak ada batasan kelas BPJS dalam melayani masyarakat di Surabaya.
“Jadi nggak usah sampai berobat ke luar negeri. Kan kualitas di sini kita sudah sama, itu lah yang kita tawarkan kepada masyarakat,” ujar Billy.
(SUR)