PASURUAN : Jalur pendakian Gunung Arjuno-Welirang ditutup pasca seorang pendaki dilaporkan hilang. Pendaki bernama M Naam Kurniawan asal Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan, hilang saat mendaki melalui Pos Pendakian Tambaksari bersama 4 temannya.
Kepala UPT Tahura Raden Soerjo, Akhmad Wahyudi membenarkan adanya penutupan jalur pendakian di Gunung Arjuno-Welirang. Langkah ini diambil untuk memudahkan Tim SAR dalam melakukan pencarian.
"Iya benar. Semua pos pendakian ditutup, karena Tim SAR masih melakukan operasi pencarian. Kalau ada orang nyasar harus dicari dulu," jelas Akhmad Wahyudi, Rabu 23 Maret 2022.
Wahyudi menerangkan, pembukaan kembali jalur pendakian di gunung tertinggi ke-2 di Jawa Timur ini menunggu perkembangan hasil pecarian oleh Tim SAR yang dikomandoi Basarnas.
Baca juga : Pendaki Gunung Arjuna Hilang
"Dibuka kembali setelah selesainya operasi SAR, saya tidak tahu sampai kapannya," tandasnya.
Diberitakan sebelumnya, seorang pendaki hilang di Gunung Arjuno saat turun dari pendakian ke Pos Tambaksari, Kecamatan Purwodadi, Kabupaten Pasuruan. Pendaki atas nama M Naam Kurniawan, warga asal Jalan Sidoganti, Desa Kutorejo, Kecamatan Pandaan, Kabupaten Pasuruan.
(ADI)