Yuk, Mulai 5 Kegiatan yang Bikin Hidup Lebih Bahagia Ini

Foto: Ilustrasi. Dok. Freepik.com Foto: Ilustrasi. Dok. Freepik.com

Jakarta: Menjadi bahagia adalah impian semua orang. Sayangnya tidak semua individu bisa merasa bahagia dengan mudah. Terlebih di tengah kestressan dalam menjalani rutinitas hidup.

Pada dasarnya banyak aktivitas sederhana yang bisa dilakukan untuk mengurangi tingkat stress. Yang kemudian akan berdampak juga pada kondisi tubuh dan mental. Anda akan menjadi lebih bahagia dan bersemangat menjalani hari. 

Dirangkum dari Gaya.id, adapun 5 kegiatan sederhana yang dapat meningkatkan rasa bahagia ialah:

1. Berolahraga

Tidak hanya untuk kesehatan, berolahraga juga dapat menghasilkan hormon yang membuat diri merasa lebih bahagia.

“Pagi hari biasanya cuaca sedang cerah, pertimbangkan untuk berolahraga atau mengendarai sepeda, baik sendiri atau bersama teman,” kata Mia Finkelston, seorang dokter keluarga, kepada Health. 

2. Membersihkan rumah

Aktivitas satu ini terkesan melelahkan. Namun, membereskan rumah ternyata dapat membantu mengurangi stress, lho!

Sisihkan waktu selama 5-10 menit untuk merapikan rumah atau kamar tidur. Melihat kondisi rumah yang rapi dan bersih bisa membuat perasaan Anda menjadi lebih baik. 

3. Berlibur

Bepergian, terutama ke tempat-tempat baru, dapat menambah pengetahuan sekaligus melatih otak. Kegiatan ini juga dapat menyegarkan pikiran dan menjaga kesehatan tubuh secara keseluruhan. 

“Berlibur dapat mengurangi stress dan mungkin juga menurunkan kadar kortisol, yang menurunkan risiko penyakit jantung,” kata Finkelston.

4. Melakukan aktivitas outdoor

Menurut sejumlah penelitian, kegiatan di luar ruangan dapat menambah kebahagiaan dan energi tubuh.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal of Affective Disorders juga menunjukkan bahwa orang-orang tidak mudah terkena gangguan mental pada musim panas. Karena saat itu mereka menghabiskan lebih banyak waktu di luar rumah. 

5. Tidur siang

Kebiasaan tidur siang dapat dikatakan penting. Cukup dengan tidur siang selama 20 menit saja, Anda sudah bisa memulihkan dan menyegarkan pikiran serta tubuh. 


(UWA)

Berita Terkait