Rumah di Tulungagung Ambruk Diterjang Longsor, 6 Penghuni Terluka

Ilustrasi rumah ambruk diterjang longsor (Foto / Metro TV) Ilustrasi rumah ambruk diterjang longsor (Foto / Metro TV)

TULUNGAGUNG : Rumah warga Desa Pagerwojo, Kecamatan Pagerwojo, Kabupaten Tulungagung, ambruk diterjang diterjang longsor, Senin 14 November 2022. Peristiwa ini mengakibatkan enam orang terluka. Para korban luka-luka akibat tertimpa reruntuhan rumah yang ambruk.

Kepala Desa Pagerwojo Adi Setiono mengatakan, rumah yang ambruk diterjang longsor milik warga bernama Kaniman. Saat kejadian, kondisi lagi ramai karena warga sedang memasak untuk mempersiapkan hidangan acara yasinan.

"Korbannya ada enam orang yang mengalami luka-luka. Satu di antaranya luka patah kaki dan tangan karena terjepit reruntuhan rumah," katanya.

baca juga : Pukul Istri Usai Ketahuan Selingkuh, Oknum Polisi Surabaya Ini Divonis 4 Bulan Penjara

Menurutnya, longsor ini dipicu akibat hujan lebat yang terjadi sejak siang hari. Akibatnya tebing di atas rumah warga longsor dan langsung menimbun para korban. Setelah dievakuasi, para korban longsor yang mengalami luka-luka tersebut dibawa ke Puskesmas Pagerwojo untuk mendapatkan perawatan medis.

 


(ADI)

Berita Terkait