SURABAYA : Korlantas Polri telah menyelesaikan pemasangan Eletctronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di 34 Provinsi Indonesia. Kapolri Jendreal Listyo Sigit Prabowo mengatakan sistem ETLE yang terpasang di seluruh wilayah Indonesia diharapkan dapat menekan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas. Kehadiran kamera tilang elektrinik ini bertujuan kesadaran masyarakat tertib lalu lintas meningkat.
“Alhamdulillah, bersamaan dengan Hari Lalu Lintas ke-67 kami menyelesaikan salah satu program prioritas, yaitu ETLE Nasional. Kami telah diresmikan di delapan Polda sehingga totalnya saat ini sudah terpasang di 34 Polda,” kata Jenderal Listyo Sigit Prabowo, dikutip Senin 26 September 2022.
Kapolri menjelaskan perkembangan teknologi informasi yang ada diharapkan membuat kepolisian semakin lebih baik. Adanya ETLE juga dapat menumbuhkan kepercayaan masyarakat terhadap kepolisian. “Tentunya dengan perkembangan teknologi informasi yang ada, layanan kepolisian semakin baik untuk menghindari pelanggaran. Jajaran Satlantas juga menjadi salah satu etalase Polri yang dalam pelayanannya tentunya dicintai masyarakat,” kata Listyo.
Kendati begitu, Listyo Sigit tetap meminta kepada seluruh jajaran Korps Lalu Lintas Polri untuk terus mengembangkan dan meningkatkan ETLE. Tilang elektronik tidak hanya berlaku di tingkat provinsi, tapi juga di wilayah kabupaten dan kota. “Tentunya kita dorong para Kapolda dan Kapolres terus melaksanakan koordinasi, sehingga program ini betul-betul bisa tergelar sampai jajaran paling bawah,” ujar Kapolri.
Baca juga : Ilmuan Ini Ciptakan Robot Mikroskopik, Mampu Masuk Pembuluh Darah Manusia
Adapun peluncuran ETLE tahap ketiga ini dilakukan di delapan Polda yaitu Polda Aceh, Polda Kepri, Polda Kaltara, Polda Sulteng, Polda Sulbar, Polda Sultra, Polda Maluku, dan Polda Maluku Utara. Terdapat pengembangan dan pembaruan berupa ETLE mobile device yang terbagi menjadi tiga, yakni Mobile on board, ETLE mobile hand held, dan ETLE mobile apps.
Total saat ini terdapat 270 kamera ETLE Statis, 806 kamera ETLE mobile, dan 58 kamera speed cam di seluruh Indonesia. ETLE sendiri telah mendapatkan sertifikat iso 9001:2015.
(ADI)