Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong (STY) berharap para suporter meramaikan Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) dalam laga melawan Vietnam pada Minggu, 18 September 2022. Hal ini sebagai bentuk dukungan dalam rangka menuntaskan misi balas dendam pada babak kualifikasi Grup F Piala Asia U-20 tersebut.
“Kami sangat berharap kedatangan suporter di stadion. Kami ingin membalas hasil Piala AFF U-19,” kata STY, dilansir dari Antara, Sabtu, 17 September 2022.
Sebelumnya, pada laga melawan Timor Leste dan Hong Kong, jumlah suporter hanya sekitar 2 ribu penonton. Padahal Stadion GBT mampu menampung sekitar 46 ribu orang.
Pada AFF U-19 2022 lalu, Indonesia gagal melaju ke semifinal karena kalah secara head to head dari Vietnam dan Thailand. Padahal, kala itu Timnas mengoleksi poin yang sama dengan Vietnam dan Thailand yakni, 11.
BACA: Cedera Horor Lawan Hongkong, Kiper Timnas Cahya Supriadi Membaik
Hal yang menjadi polemik saat itu,Thailand dan Vietnam dinilai tidak menjunjung tinggi sportivitas. Setelah berhasil imbang dengan skor 1-1, mereka terkesan bermain aman dan tidak ingin mencetak gol.
“Karena itu kami ingin buktikan di Surabaya dan harus menang. Kehadiran suporter sangat diharapkan,” ucap STY.
Pada pertandingan melawan Vietnam nanti, STY meminta para pemainnya bermain maksimal. Ia telah menyusun strategi dengan mengistirahatkan sejumlah pilarnya pada pertandingan kedua Grup F melawan Hong Kong, Jumat malam, 16 September 2022.
Ia sengaja merotasi timnya untuk menjaga kesehatan fisik akibat jeda pertandingan yang hanya berselang dua hari.
Pada klasemen semaentara kualifikasi Piala Asia U-20 Grup F Indonesia masih menempati posisi teratas dengan raihan enam poin. Sementara Vietnam berada di bawahnya dengan poin yang sama.
Meski begitu, pertandingan tersebut bukan babak penentuan untuk masuk ke putaran final Piala Asia 2023. Walaupun saling mengalahkan, kedua tim masih punya peluang untuk lolos.
Tim pemenang akan lolos ke babak berikutnya. Sementara yang kalah harus menunggu hasil lima peringkat dua terbaik dari seluruh grup di babak penyisihan.
(UWA)