7 Jenis Makanan Ini Tak Bikin Gendut, Bisa Dimakan Sepuasnya!

Popcorn/ist Popcorn/ist

CLICKS.ID: Takut gemuk atau gendut bukan berarti tidak makan dalam jumlah banyak. Sebenarnya, ada beberapa pilihan makanan yang bisa Anda makan sepuasnya tanpa takut berat badan naik.

Anda bisa menjadikan makanan-makanan tersebut sebagai camilan atau sajian utama sehari-hari. Makanan ini mengandung tinggi serat sehingga membuat Anda kenyang selama berjam-jam.

Oleh karena itu, Anda akan merasa kenyang setelah beberapa waktu dan tidak ingin mengonsumsi makanan sampai kembali lapar. Beberapa makanan ini tetap bergizi sehingga tubuh Anda menerima lebih banyak kandungan gizi.

Selain itu, makanan yang bikin puas atau mengenyangkan biasanya bervolume tinggi. Menurut penelitian, jumlah makanan yang tertelan mempunyai dampak yang signifikan terhadap rasa kenyang. Volume makanan yang banyak mengandung air atau udara bisa cepat mengenyangkan tanpa menambah kalori.

Protein tinggi juga lebih mengenyangkan daripada karbohidrat dan lemak. Diet kaya protein bisa bikin perut cepat kenyang, sekaligus menghasilkan asupan kalori keseluruhan yang lebih rendah daripada diet rendah protein.

Seperti dilansir dari DoctorNDTV, berikut ini deretan makanan yang terbilang sehat dan tidak memberikan pengaruh signifikan terhadap berat badan meskipun dikonsumsi dalam jumlah banyak. Tapi, Anda pun harus tetap memastikan bahwa diet yang dilakukan seimbang.

1. Kentang rebus

Kentang rebus memiliki kandungan gizi yang cukup besar, salah satunya adalah sumber karbohidrat. Selain itu, kentang rebus juga mengandung pati resisten yang bertindak seperti serat larut dan membantu membuat Anda kenyang lebih lama.

Mendinginkan dan memanaskan kembali kentang bisa meningkatkan kandungan pati resistennya. Sebagai hasilnya, kentang bekerja lebih baik dalam menekan rasa lapar.

2. Popcorn

Popcorn adalah gandum utuh dengan banyak serat dan volume, yang membuat kamu merasa cepat kenyang. Popcorn lebih mengenyangkan daripada keripik kentang. Sebagai gandum utuh yang secara alami tinggi serat dan rendah lemak, popcorn adalah camilan bebas gluten.

Menurut hasil penelitian, popcorn juga selalu menyenangkan untuk dimakan, terutama selama menonton flim. Memasukkan lebih banyak popcorn ke dalam menu diet kamu juga bisa membantu menurunkan berat badan dalam jangka panjang.

3. Ikan

Ikan kaya akan asam lemak omega 3 dan protein yang membantu menjaga orang gemuk tetap kenyang lebih lama. Pada indeks rasa kenyang, ikan menempati peringkat lebih tinggi daripada makanan berprotein tinggi lainnya seperti daging ayam atau sapi.

4. Keju

Keju adalah salah satu makanan yang menjadi sumber rendah kalori dan tinggi protein bersama dengan kalsium, vitamin B, dan fosfor. Pada indeks kenyang, keju menempati peringkat setinggi telur.

5. Sup Berbahan Dasar Kaldu

Makanan padat sering dianggap lebih mengenyangkan daripada makanan cair. Di sisi lain, Sup lebih mengenyangkan daripada makanan padat dengan komponen yang sama.

Dari hasil sebuah penelitian, kalau responden memakan sup saat awal makan, maka dia akan mengonsumsi 20% lebih sedikit kalori saat menyantap menu berikutnya.

Beberapa penelitian telah menemukan bahwa makan sup secara teratur bisa menurunkan konsumsi kalori, meningkatkan rasa kenyang, dan mendorong penurunan berat badan dari waktu ke waktu.

6. Daging tanpa Lemak

Seseorang yang sedang mengikuti diet rendah kalori dan rendah lemak lebih memilih daging tanpa lemak. Selenium, vitamin B3 dan B6, serta kolin, semuanya ditemukan pada unggas.

Daging tanpa lemak tidak hanya mengenyangkan, tetapi juga tinggi protein. Mengkonsumsi daging tanpa lemak berprotein tinggi setiap kali makan bisa membantu kamu mengonsumsi lebih sedikit kalori pada waktu makan berikutnya.

7. Telur

Telur, merupakan salah satu makanan yang tidak menaikkan berat badan. Makanan yang tidak menaikkan berat badan lainnya adalah telur. Jadi, jangan khawatir saat mengonsumsi telur.

Anda bisa menyantap telur setiap hari, bahkan pada malam hari tanpa harus takut gemuk. Tentu saja, telur rebus lebih baik dibanding telur yang digoreng dengan minyak.

Telur sangat sehat dan membawa semua nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh. Telur juga merupakan salah satu makanan yang paling bergizi.

Faktanya, setengah dari protein dalam satu telur ada di kuningnya. Sebuah penelitian menunjukkan bahwa orang yang makan telur untuk sarapan mengonsumsi lebih sedikit kalori sepanjang hari. Namun, perhatikan juga kadar kolesterol yang dimiliki telur. Batasi konsumsi telur setidaknya satu butir per hari.

 

 


(TOM)

Berita Terkait